Minggu, 27 Maret 2016

Yamaha Akan Hadirkan Pendamping NMAX

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing kemungkinan akan menghadirkan sosok pendamping dari matik premium NMAX. Hal tersebut sebagaimana berita yang di sampaikan oleh TMCblog. Dimana menurutnya berdasarkan informasi yang telah sampai kepadanya bahwa Yamaha Indonesia akan memproduksi secara lokal motor matic premium 150cc dengan prroject code Yamaha G*R150.
Yamaha Akan Hadirkan Pendamping NMAX

Dimana beliau menyampaikan bahwa mengenai mesin yang akan dipasangkan pada sosok matic yang memiliki kode Yamaha G*R150 tersebut kemungkinan besar akan menggunakan mesin NMAX 155cc LC, Blue Core, VVA. Selain itu Yamaha Indonesia akan memparalelkan produksi antara NMAX (Project Code yamaha GPD150 - PTP code Yamaha 2DP) dengan produk Yamaha G*R150 tersebut, Jadi besar kemungkinan bukan sebagai pengganti NMAX melainkan akan hadir bersamaan.

Besar kemungkinan pendamping Yamaha NMAX tersebut hadir dengan harga diantara varian NMAX ABS dan Non ABS. Dimana kuota produksi perbulannya akan lebih tinggi dari sosok NMAX ABS dan dibawah varian Non-ABS. Bisa dikatakan kemungkinan harganya berkisar antara 26-27 jutaan.

sumber : hargamotor.me

Tidak ada komentar:

Posting Komentar